Inilah tampilan Jurnal Kajian Bali dalam web Scopus. Jurnal terbitan Universitas Udayana Bali ini diterima untuk diindeks oleh Scopus 9 Desember 2023. Setelah beberapa bulan, nama jurnal dan tahun ‘coverage’ muncul di web Scopus seperti foto di atas.
Dalam web tersebut tercantum banyak sekali informasi, mulai dari tahun coverage lima tahun, dari 2019-2024, nama publisher (Udayana University), dan banyak lagi, termasuk score kutipan (CiteScore) tahun 2023 cukup tinggi untuk jurnal baru yaitu 1,0. Untuk CiteScore 2024 sampai bulan Juni sudah menjadi 0,7 (naik dari 0,6 di bulan Mei 2024).
Harapan pengelola angka sitasi ini terus naik karena akan menentukan quartile atau Q jurnal terindeks Scopus.
Di dalam web itu, juga terkandung informasi tentang kategori bidang ilmu dan percentile, semisal 93rd. Ada juga info mengenai rank/ kedudukan Jurnal Kajian Bali menurut kategori, misalnya di kelompok jurnal sastra, jurnal kajian budaya, atau jurnal pariwisata.
Meta data scopus menunjukkan posisi Jurnal Kajian Bali dibandingkan jurnal-jurnal dunia berdasarkan kategori subject-area: urutan ke-126 dari 146 jurnal kepariwisataan dan hospitality; urutan ke-77 dari 1106 jurnal sastra dan teori sastra. Ini data Juni 2024. Tentu saja bersifat dinamis, ranking itu bisa naik bisa turun.
Yang jelas, Jurnal Kajian Bali bertekad menyjikan yang terbaik, tentu saja dengan dukungan dari penulis dengan mengirim artikel yang baik, dan reviewer serta editor yang bekerja dengan baik (*).